CLOVER HONEY BSKIN HDI 250GR Bskin Health and Beauty
Madu Clover Honey, madu asli dari New Zealand. untuk menambah imunitas tubuh dan menjaga kesehatan.
Manfaat Clover Honey bagi Kesehatan
memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan, seperti:
1. Menyembuhan luka dan gangguan kulit
Komponen antiradang dan antibakteri yang terkandung dalam clover honey dapat mengurangi peradangan pada luka, mempercepat pertumbuhan jaringan kulit baru, dan membantu membersihkan luka.
Selain itu, clover honey juga diduga dapat meringankan gejala dermatitis atau eksim, serta membantu mengatasi infeksi bakteri pada kulit.
2. Meredakan gejala flu
Mengonsumsi 1-2 sendok teh madu murni atau clover honey yang dicampurkan ke dalam teh hangat dapat meringankan gejala flu, seperti pilek, batuk, dan sakit tenggorokan.
Manfaat ini kemungkinan berkat kandungan antioksidan, antiradang, dan antibakteri di dalamnya. Selain itu, clover honey juga diyakini dapat memperkuat daya tahan tubuh, sehingga dapat membantu meredakan gejala flu, termasuk batuk kering.
3. Memelihara kesehatan gigi dan mulut
Clover honey memiliki khasiat untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Kandungan antibakteri, antiradang, dan antioksidan pada madu ini diduga dapat membantu menghambat pertumbuhan kuman di gigi dan gusi, mencegah peradangan pada gusi, dan menghambat pembentukan plak pada gigi.
4. Menjaga kesehatan jantung
Clover honey banyak mengandung flavanoid dan asam fenolat yang memiliki sifat antiradang dan antioksidan. Kandungan ini juga dipercaya dapat menjaga kesehatan jantung serta menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
5. Meredakan gangguan saluran cerna dan sebagai prebiotik
Mengonsumsi 1-2 sendok teh madu disebut dapat meredakan nyeri perut dan membantu proses penyembuhan gangguan pencernaan, seperti diare dan tukak lambung.
Selain itu, kandungan gula pada madu, termasuk clover honey, juga berperan sebagai prebiotik dalam saluran cerna. Efek ini baik untuk membantu pertumbuhan bakteri baik dan melancarkan sistem pencernaan.